Minggu, 11 Juli 2010

3 Hati, 2 Dunia, 1 Cinta


Rabu, 7juli kemarin..
Saya menonton film itu di studio 21
sebenarnya saya sih ga terlalu pengen..
Tapi karena desakan teman, saya jadi mau mau saja..

Nih saya ceritakan kisahnya,
ini tentang perbedaan agama antara sepasang kekasih
namanya Rasyid dan Delia.. Keduanya adalah seorang aktivis lingkungan..
Acid juga seorang sastrawan juga penulis yang sangat jago membuat puisi.. Yang sangat terinspirasi oleh Ws.Rendra..
Yang juga peduli kepada anak jalanan..

Banyak yang tidak sepakat dengan hubungan yang mereka jalani..
Sampai-sampai orang tua Ocid menjodohkan dengan Nabila, gadis solehah yang diperankan oleh Arumi..
Sebenarnya Arumi juga mencintai Acid..
Tapi Acid hanya mencintai Delia..
Saking kuatnya cinta mereka, sampai pada akhirnya kedua orangtua mereka menyetujui hubungan mereka...
Tapi malah mereka sendiri ragu, dengan apa yang akan mereka jalani...

Dan akhirnya mereka menjalani hidupnya sendiri-sendiri Acid, Delia, dan Nabila.. Menemukan jodohnya masing-masing..

Tidak ada komentar: